Sabtu, 19 Juli 2014

Bukber Santri Perguruan Maarif NU Pisang



Di hari Jumat (18/7/2014) bertepatan dengan malam ke-21 Ramadan TPQ dan Madin Baitul Atqiya’ menyelenggarakan buka puasa bersama. Acara berlangsung mulai dari jam 15 dirangkai dengan salat asar berjamaah, materi wudu dan praktek bagi santri TPQ. Bagi santri Madin ditekankan pada bacaan dan praktek salat.
Tidak lupa juga ada tadarus Alquran. Kemudian pada jam 17.00 WIB diisi dengan pengantar berbuka oleh Ketua Pengurus Ranting NU Pisang. Dalam pengantar pengajian disampaikan kesunahan puasa. Diantaranya menyegerakan berbuka, mengakhirkan sahur dan menghindari perkataan dan perbuatan yang kurang bermanfaat. Diterangkan pula bawa berobat dengan injeksi/suntik tidak membatalkan puasa karena tidak melalui manfad/lubang tubuh. Begitu juga memakai obat mata cair tidak sampai membatalkan puasa.
Acara berlangsung di Masjid Baitul Atqiya’ Pisang. Dengan dihadiri para jamaah masjid acara berlangsung dengan gayeng. Ketika bunyi bedug bertalu-talu terdengar menandakan azan Magrib akan segera dimulai. Para santri didampingi ustadz ustadzah mulai berbuka dengan didahului dengan membaca doa buka puasa. Rangkain buka bersama ini adalah bagian dari kegiatan Ramadan selanjutnya melaksanakan salat Magrib berjamaah. Lalu sayonara. Santri pulang ke rumah masing-masing. Wallahu a’lam bi al shawab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar